Sempat Kejar-kejaran & melepaskan Tembakan Water Cannon, Lagi PSDKP-KKP Tangkap 2 Kapal Berbendera Filipina

Bitung, Sulutreview.com– Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Kementrian Kelautan Perikanan (KKP) RI kembali, menangkap Kapal yang diduga melakukan Ilegal Fishing (Penangkapan Ikan yang melanggar aturan) di wilayah Laut Indonesia Republik Indonesia.

Hal ini terungkap, dalam Konfrensi Pers yang dilaksanakan di Dermaga PSDKP Bitung yang dipimpin langsung oleh Menteri Kelautan Perikanan RI melalui Dirjend Perikanan Tangkap dan Pengawasan dan Sumber Daya Kalutan Perikanan DR Pung Nugroho Saksono AP.i MM pada Sabtu (22/06/2024).

Pung Nugroho Saksono dalam penyampaianya mengatakan saat ini telah ditangkap, 2 Kapal Asing yaitu 1 Kapal Penangkap dan satunya lagi Kapal Lampu yang diduga melakukan Ilegal fishing di wilayah laut Indonesia WPPRI-717.

“Dan saat penangkapan 2 Kapal asing ini sudah terdeteksi jauh-jauh hari dan juga dapat info dari nelayan-nelayan bahwa ada kegiatan penangkapan di wilayah laut Samudra Pasifik,” katanya.

Mantan Kepala PSDKP Kota Bitung ini juga menambahkan bahwa, sebetulnya ada 1 Kapal Penampung Asing yang akan ditangkap namun 2 hari sebelum kami mendeteksi untuk lakukan penangkapan Kapal tersebut sudah transhipment (pemindahan muatan duluan).

Lebih jauh Pung menambahkan bahwa dalam aksi penangkapan ini awalnya terjadi kejar-kejaran dengan Kapal PSDKP -KKP Patroli Orca 04 kemudian oleh Kapal Patroli 06 yang dipimpin oleh Captain Eko Priyono juga meski cuaca berangin dan berombak namun dalam penangkapan Sabtu tadi, akhirnya Kapal Ikan jenis penangkap Asing berbendera Filipina bernama San Michael akhirnya bisa dilumpuhkan karena juga dibantu validasi oleh pesawat KKP.

“Perlu diketahui penangkapan Kapal Ikan Asing berbendera Filipina ini adalah sudah yang kesembilan kalinya. Apalagi memang wilayah perairan Samudra Pasifik, Arafura dan Laut Natuna memang notabene ada kapal asing sering beroperasi untuk melakukan ilegal fishing disana,” ujarnya.

Selain itu, dalam penangkapan Kapal Asing ini, bahwa Kapal ini sedang menunggu ikan-ikan di laut dengan sorotan lampu kapal lampu yang bersama-sama dengan Kapal San Michael ini dan kemudian langsung Kapal Patroli Orca 04 dan 06 melakukan kejar-kejaran yang sempat ditembak dengan Water Canon yang akhirnya Kapal Asing bernama San Michael berhasil menyerah dan dilumpuhkan bersama 1 Kapal Lampu.

Ipung menambahkan bahwa KKP hadir di laut untuk memastikan bahwa pelaku-pelaku ilegal fishing bisa kami tangani dengan pasti kita sinergi dengan aparat lain seperti Kepolisian Pol Air dan Bea Cukai.

Ipung kepada wartawan akan menindak tegas tanpa pandang bulu setiap kapal asing yang melakukan operasi di wilayah Laut Indonesia.

Pada penangkapan Kapal Filipina dengan bobot 65 Ton ini turut serta dengan Puluhan ABK Kapal yang berada di dalam Kapal San Michael ini.

Hadir juga jajaran pejabat PSDKP/KKP-RI yaitu Bapak Sumono Darwinto, Priyo kurniawan – Nahkoda KP orca 04. Bapak Kurniawan – Kepala Pangkalan PSDKP Bitung. Eko Priyono – Nahkoda KP Orca 06. Hasrun Paputungan – Nahkoda KP. Hiu 02. Jently Martino Rembet Nahkoda KP. Hiu 15. (zet)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.