Gorontalo, Sulutreview.com – Berkomitmen untuk menuntaskan sertifikasi aset tanah yang di Provinsi Gorontalo, Badan Pertanahan Nasional (BPN) Pohuwato menyerahkan sertifikasi aset tanah milik PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Gorontalo.
Hal ini menjadi komitmen PT PLN (Persero) untuk dapat mengamankan aset milik negara dan juga sebagai upaya demi menjaga keandalan infrastruktur ketenagalistrikan.
Kepala Kantor BPN Pohuwato, Lindaryam Jahja meyerahkan secara langsung sertifikat tanah secara simbolis kepada Supriyadi selaku Manajer PLN UP3 Gorontalo disaksikan langsung oleh jajaran Manajemen PLN UP3 Gorontalo.
Lindaryam mengungkapkan dukungannya kepada PLN UP3 Gorontalo atas gerak cepat dalam pengurusan sertifikasi aset tanah di Provinsi Gorontalo khususnya di Kabupaten Pohuwato. Langkah kerja sama yang baik ini diharapkan terus terjalin untuk terus mengamankan aset tanah yang tentu saja menjadi upaya PLN mendukung pencegahan korupsi.
“Semoga untuk ke depannya BPN Pohuwato dan PLN Gorontalo dapat terus bekerja sama dengan baik untuk menyelesaikan sertifikasi aset tanah yang ada di PLN”, ucap Lindaryam Rabu (22/09/2021).
“BPN Pohuwato siap mendukung PLN dalam rangka kolaborasi mengamankan aset negara dalam hal ini aset-aset tanah milik PLN”, tutup Lindaryam.
Senada dengan hal tersebut, Supriyadi menuturkan sinergitas dan koordinasi yang baik juga dibutuhkan untuk terus terjalin antara PLN Gorontalo dan BPN Pohuwato sebagai bagian dari upaya kerja keras memberikan kepastian hukum bagi seluruh aset tanah PLN.
“PLN Gorontalo tentu merasa gembira upaya dan kerja keras serta tujuan yang sama ini disambut baik oleh BPN Pohuwato, semoga kerja sama ke depan dapat meningkatkan efektifitas dan efisiensi layanan publik di PLN”, sambut Supriyadi.
Kerja sama strategis ini merupakan langkah tindak lanjut dari penandatanganan MoU antara Direktur Utama PLN dengan Menteri ATR/BPN pada tanggal 12 November 2019 silam. Tentunya hal ini akan menjadi sinyal positif bagi keamanan infrastruktur ketenagalistrikan dalam tujuannya memberikan keandalan distribusi tenaga listrik.(srv)