THL – Peron Dinilai Pasangan yang Ideal di Pilkada Mitra

Tonny Hendrik Lasut dan Pricylia Rondo (Istimewa)

Mitra, Sulutreview – Peluang kemenangan pasangan Tonny Hendrik Lasut (THL) dan Pricylia Rondo (Peron) pada Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Tahun 2024 di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) dinilai sangat besar.

Kisman Hala selaku tokoh masyarakat di Belang menyebut bahwa pasangan THL sebagai Bupati dan Peron sebagai Wakil Bupati memiliki pengalaman politik yang cukup baik dan memiliki dukungan dari partai politik besar, yaitu Partai Golkar dan PDIP.

“Selain itu, pasangan ini memiliki basis massa dan track record yang kuat di Kabupaten Minahasa Tenggara dan dianggap mampu mengakomodasi kepentingan masyarakat secara merata,” jelas Kisman baru-baru ini.

Namun kata dia, kemenangan tidak bisa diukur hanya melalui faktor dukungan partai politik saja, meskipun kedua partai ini dipastikan memiliki jumlah dukungan yang sangat signifikan pada pemilihan legislatif yang sementara bergulir sampai saat ini. Ada faktor lain yang perlu diperhatikan seperti visi dan program kerja pasangan ini, serta bagaimana pasangan ini mampu memenangkan hati masyarakat Mitra dalam Pilbup mendatang.

“Dalam melakukan kampanye sebagai seorang wakil rakyat belum lama ini, pasangan ini juga menunjukkan bahwa mereka mampu memenangkan hati masyarakat Mitra,” ujar dia.

Ia menbahkan, THL dan Peron juga sering terlihat berada di tengah-tengah masyarakat, menjalin hubungan baik dengan tokoh-tokoh masyarakat hingga mengikuti berbagai kegiatan masyarakat.

“Saya yakin THL dan Peron memiliki potensi besar dan merupakan pasangan yang ideal untuk meraih kemenangan pada Pilbup di Mitra. Namun, hingga saat ini masih ada beberapa calon lain yang juga memiliki potensi untuk meraih kemenangan. Oleh karena itu, pasangan ini harus terus menunjukkan bahwa mereka mampu menjadi pemimpin yang berkualitas bagi masyarakat,” tandasnya. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *