Bitung, Sulutreview.com– Polres Bitung telah menyelesaikan beragam lomba dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 di tahun 2023 ini.
Terkait dengan lomba Line Dance yang digelar pada Jumat (23/06/2023) lalu. yang digelar di Aula terbuka Asrama Polisi Pinokalan berlangsung sangat ramai. Sebab terlihat hampir 500 warga tumplek blek di lokasi tersebut.
Acara ini dihadiri dan dibuka langsung oleh Kapolres Bitung AKBP Tommy Bambang Souissa SIK dan Ketua Bhayangkari Ny Imelda Tommy Souissa.
Lantas, instansi apa saja yang berhasil menjadi juara dalam lomba Line Dance ini? berikut penjelasan Kasie Humas Polres Bitung Ipda Iwan Setiyabudi.
Kepada wartawan Iwan mengatakan bahwa untuk Juara 1 diraih oleh Polsek Maesa, Juara 2 Satuan Sabhara Polres Bitung dan Juara 3 di raih oleh Satuan Lalu Lintas.
“Untuk Juara Harapan 1 diraih oleh Satuan Reskrim, Harapan 2 diraih Polsek Ranowulu serta Harapan 3 diraih oleh Polsek KPS Pelabuhan,” pungkasnya (zet)