Mitra, Sulutreview – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) menggelar Forum Komunikasi Masyarakat dengan tema “Membangun Sinergitas dalam rangka Optimalisasi Pelayanan Pendaftaran Penduduk, Pencatatan Sipil dengan Cepat, Tepat, dan Membahagiakan” pada Senin (14/9/2024) di kantor Disdukcapil.

Forum ini menjadi bukti komitmen Disdukcapil Mitra dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Kepala Disdukcapil Mitra, Piether Owu, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Forum Komunikasi Masyarakat tingkat kabupaten untuk meningkatkan pelayanan. “Hasil dan rekomendasi yang didapati akan menjadi bahan kami Disdukcapil Mitra untuk terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada Masyarakat,” kata Owu.
Owu juga menyampaikan rasa terima kasih kepada peserta forum yang telah memberikan masukan dan kritikan konstruktif terkait pelayanan Disdukcapil Mitra. “Tidak menyangka respon yang sangat baik dari peserta Forum, tentunya kita semua berkomitmen untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait proses Administrasi kependudukan,” ungkapnya. (***)