Bitung, Sulutreview.com– Jajaran Polres Bitung yang dipimpin oleh Kapolres AKBP Tommy Bambang Souissa SIK sukses menyalurkan paket sembako kepada warga yang kurang mampu di Kota Bitung Sulawesi Utara pada Senin (20/06/2023) dalam menyambut HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023.
Pada penyaluran di halaman Kantor Polres Bitung ini, dipimpin langsung oleh Kapolres Bitung AKBP Tommy Bambang Souissa SIK yang diikuti oleh jajaran Kodim 1310, Kajari dan Plt Asisten 1 Pemkot dan Sekwan Bitung.
Penyaluran ini, diberikan kepada warga yang kurang mampu dengan latar belakang jenis pekerjaan yang berbeda yaitu tukang ojek, penyapu jalan, Ibu Rumah Tangga, Pedagang dan sopir dan lainya.
Lantas, berapa jumlah paket yang disalurkan pada Senin tersebut. Sebagaimana disampaikan oleh Kasie Humas Polres Bitung Ipda Iwan Setiyabudi bahwa jumlah paket yang disalurkan pada kegiatan Bakti Sosial menyambut HUT Bhayangkara ke-77 ini adalah berjumlah 410 paket.(zet)